Halo halo :)
Pernah denger es pallubutung? Kalo belum pernah, es ini adalah minuman (atau makanan?) khas dari Makassar. Aku sendiri belum pernah ngerasakan es segar ini. Hehehe. Walaupun begitu, pada akhirnya aku bikin juga versi modifikasi (yang cukup banyak) dari minuman lezat ini.
Bermula dari rubrik Resep Pembaca di majalah Sedap edisi Mei 2013, aku terpesona (halah) sama penampilan dan rasa unik hasil modifikasi minuman ini. Cara pembuatan yang mudah dan ketersediaan bahan yang melimpah (halah lagi deh :D ) bikin aku semangat buat nyoba resep ini.
Berikut resepnya ya :)
DOUBLE CHOCOLATE PALLUBUTUNG SPECIAL
Bahan:
- 50 gram tepung beras
- 700 ml santan dari satu butir kelapa (aku pake santan instan 65 ml dan dicampur dengan air kurang lebih 635 ml)
- 2 lembar daun pandan
- 25 gram gula pasir
- 1/8 sdt vanili bubuk
- 1/4 sdt garam
- 75 gram lemon compound chocolate, misal merk Collata, potong-potong
Bahan pelengkap:
- 7 buah pisang kepok, kukus, kupas, potong-potong
- 25 gram sagu mutiara, rebus dengan pewarna merah, tiriskan
- 50 gram coklat keping (aku gak pake)
- 7 skup es krim coklat
- potongan wafer rasa vanila (tambahan dari aku)
- wafer berbentuk roll (tambahan dari aku)
Cara Membuat:
1. Larutkan tepung beras dalam 100 ml santan (dari total kurang lebih 700 ml santan).
2. Masak sisa santan (600 ml), daun pandan, gula pasir, vanili, dan garam sambil diaduk hingga mendidih. Tuang larutan tepung beras, aduk hingga meletup-letup lalu matikan api.
3. Masukkan potongan coklat, aduk hingga larut. Dinginkan (bisa dengan memasukkan bubur santan tersebut ke lemari es).
4. Penyajian: Sendokkan bubur santan dalam gelas saji. Beri potongan pisang, sagu mutiara, 1 skup es krim coklat, potongan wafer rasa vanila, dan wafer roll. Sajikan dalam keadaan dingin.
Comments
Post a Comment