Skip to main content

Cantik Manis


Alhamdulillah, udah masuk pertengahan Mei aja.

Semoga temen-temen yang mempraktikkan resep-resep yang aku bantu post di sini selalu semangat berkarya dan berjuang di dapur *yosh!!* ^^

Posting-an kali ini adalah salah satu resep mudah yang udah terkenal enak sebagai jajanan pasar, Cantik Manis. Sebelumnya sih gak tau nama cemilan ini. Hanya tau bahwa makanan ini sering dijadikan menu snack box dengan rasa manis segar seperti puding. Makanan berbahan dasar tepung hunkwe ini biasa dijajakan berbungkus plastik yang dilipat membentuk persegi panjang atau dengan bentuk lipatan nagasari.

Panganan praktis tapi enak ini emang bener-bener mudah dibuat. Resepnya sendiri aku lihat dari blognya salah satu admin grup Facebook Dapur Aisyah, mbak Ita - Dapur Griya Khayangan. Berhubung aku rada males ngebungkus cemilan ini menggunakan plastik (dan gak ada stok juga di rumah *alasan*) dan terinspirasi posting-an mbak Ita di Facebook, aku lebih memilih menggunakan cetakan agar-agar.


Lihat, jadi terlihat lebih menarik kan? Selain gak perlu repot membungkus satu per satu dengan plastik, menikmatinya juga lebih mudah. Cantik Manis yang satu ini bener-bener cocok dijadikan menu snack box atau cemilan arisan tapi dengan sentuhan yang lebih mewah. Silakan dicatat resepnya yang aku tulis kembali dari blog mbak Ita dan dicoba di rumah ya ^^

CANTIK MANIS
sumber: Dapur Griya Khayangan

Bahan:
- 100 gram biji delima atau sagu mutiara, rebus hingga terlihat transparan, tiriskan dan siram air dingin (setelah disiram, sagu mutiara bisa dibagi menjadi beberapa bagian dan diberi pewarna sesuai selera) dan sisihkan
- 1300 ml santan
- 125 gram tepung hunkwe
- 250 gram gula pasir
- 1/2 sdt vanili bubuk
- 1 lembar daun pandan, simpulkan
- 1 sdt garam
- 175 gram nangka, potong-potong kotak (aku gak pake)

Cara Membuat:
1. Rebus 1000 ml santan, gula pasir, vanili bubuk, garam, dan daun pandan sambil sesekali diaduk.
2. Campur tepung hunkwe dengan 300 ml santan (sisa santan yang belum direbus), aduk rata.
3. Masukkan larutan tepung hunkwe ke dalam rebusan santan yang sudah hampir mendidih, aduk cepat hingga rata (nitta: disarankan mengaduknya -- seperti halnya mengaduk larutan puding -- dengan menggunakan whisker). Masak hingga mendidih dan meletup-letup. Matikan api.
4. Tuang biji delima atau sagu mutiara yang telah diberi pewarna (sebelum dimasukkan, saring kembali sagu mutiara) ke adonan tepung hunkwe, aduk rata.
5. Tuang adonan cantik manis ke cetakan agar-agar yang telah dibasahi dengan sedikit air. Dinginkan. Setelah kaku, Cantik Manis siap disajikan.


Comments

Popular posts from this blog

Nasi Bakar ala Bu Fatmah Bahalwan NCC

Pertama kali lihat postingan resep Nasi Bakar ini, bawaannya kebayang-bayang terus dan pengen bikin. Alasannya, aku suka banget nasi bakar! Ada aroma daun pisang, aroma bakaran dan rasa gurih dari lauknya itu bikin lidah ketagihan. Karena itu, ketika menemukan link berisi resep ini, aku langsung catat bahan dan cara membuatnya di agenda masakan tercintaaah (sebenernya sih buku agenda buat kerjaan kantor, disalahgunakan ini ceritanya :D). Mencatat resep di buku tulis itu ada kebahagiaan tersendiri. Selain bisa jadi koleksi (haiah *ga penting), mempermudah liat resep pas masak ketika hape harus di-charge dulu, juga membantu pemahaman langkah pengerjaan. Ok, kembali ke resep. Yang bikin aku memilih resep ini adalah resep ini dari Bu Fatmah Bahalwan NCC. Hohoho. Beliau sudah terkenal di dunia masak-memasak lho. Dan aku, sebagai salah satu fans berat beliau, gak ragu sama kelezatan resep yang pernah disusun beliau. Semangat ini juga makin menggebu-gebu ketika mbak Hesti nge-posting re

Kentang Goreng Tepung

Setelah hampir sebulan nganggur di draft, akhirnya bisa di- publish juga :D *kelamaan memastikan detil resep* Majalah Sedap kembali dengan resep praktis dan gak pake bahan banyak. Halaman belakang majalah edisi bulan Agustus kemarin tersebut diisi dengan resep pilihan yang dijamin mudah untuk dibuat. Salah satunya Kentang Goreng Tepung ini. Meskipun jenis olahan french fries lebih dikenal dan disukai, kentang goreng dengan potongan wedges ini dijamin gak akan mengecewakan. Yang khas dari kentang goreng ini adalah renyahnya. Karena berbalut tepung, kentang ini sangat renyah. Bahkan kerenyahannya bertahan hingga kondisinya tidak lagi hangat. Disajikan dengan saus cocolan ataupun tidak, tetap saja cemilan ini bakalan memanjakan lidah keluarga di rumah. Kriuk-kriuk gurihnya bikin siapa aja akan berkesimpulan one is never enough .   Punya stok kentang? Yuk, buruan dimasak dengan resep yang aku tulis ulang dari majalah Sedap ini :) KENTANG GORENG TEPUNG sumber:

OVEN dan ovenku (KIRIN 200-RA)

Oven adalah peralatan dapur yang wajib dimiliki kalo mau belajar baking , khususnya kalo mau bikin sesuatu yang dipanggang. Peralatan tempur baking yang satu ini juga punya beberapa jenis, yaitu: Oven Tangkring (otang) Oven ini mungkin paling tersohor di dunia per- baking -an :D. Gimana enggak, sejak jaman masih kecil banget sampe sekarang, aku masih sering nemu toko yang ngejual oven yang satu ini. Gak jarang juga ibu-ibu yang pada pinter masak di blog-blog yang aku baca mengakui sendiri mereka juga menggunakannya. Kalo ditanya alasan kenapa banyak orang suka banget (dan bahkan jatuh cinta) dengan oven ini, pada umumnya adalah oven ini murah dan gak pake listrik. Memang bener kalo oven ini praktis banget, tapi kelemahannya juga patut dipertimbangkan. Jika menggunakannya di atas kompor gas, ovennya harus diganjal dulu, terkadang panasnya tidak merata, dan sulit menentukan temperatur dengan benar (bahkan kadang pengukur suhu yang ada bisa salah).   Oven Gas Bi